Home / Daerah / Lebong / Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024-2029 Dilantik, Didominasi Wajah Baru

Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024-2029 Dilantik, Didominasi Wajah Baru

Senin, 26 Agu 2024 08:44 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024 -2029, di ruang sidang paripurna Sekretariat DPRD Lebong, Senin (26/8/2024)
Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024 -2029, di ruang sidang paripurna Sekretariat DPRD Lebong, Senin (26/8/2024)

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 25 orang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 14 Februari 2024 lalu, resmi dilantik pada Senin (26/8/2024), bertempat di ruang sidang paripurna DPRD Lebong di Tubei. Pelantikan dan pengambilan sumpah dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Lebong Relson Mulyadi Nababan SH.

Tampak hadir Gubernur Bengkulu H Rohidin Mersyah yang diwakili Kepala Dinas ESDM Donny Swabuana ST MSi, Bupati Lebong Kopli Ansori SSos, Wakil Bupati (Wabup) Drs Fahrurrozi MPd, unsur FKPD, Penjabat (Pj) Sekda Mahmud Siam SP MM dan segenap pejabat eselon di lingkup Pemkab Lebong, serta undangan lainnya.

Pelantikan Anggota DPRD Lebong masa jabatan 2024 – 2029 ini berdasarkan Keputusan Gubernur Bengkulu Nomor C.449.B.1 Tahun 2024 tentang Peresmian Pengangkatan Anggota DPRD Kabupaten Lebong Masa Jabatan 2024 – 2029.

Diketahui, dari total 25 Anggota DPRD Lebong yang dilantik, didominasi wajah baru. Jumlahnya sebanyak 13 orang (Lihat daftar).

Pantauan fokusbengkulu.com, rapat paripurna istimewa peresmian pengangkatan Anggota DPRD Lebong ini dibuka oleh Ketua DPRD Lebong Carles Ronsen SSos didampingi Waka II Roiyana. Setelah prosesi pelantikan selesai, kursi kepemimpinan sementara kembali dipegang oleh Carles Ronsen SSos.

Namun, untuk posisi Wakil Ketua (Waka) I, dipegang oleh Partai Golkar yang dipercayakan kepada Ahmad Lutfi. Sementara Royana sendiri, tidak ikut dilantik. Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut mengundurkan diri dari anggota DPRD Lebong terpilih lantaran akan mendampingi Kopli Ansori dalam kontestasi Pilkada yang sebentar lagi akan digelar.

Bupati Lebong Kopli Ansori SSos saat membacakan amanat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) memaparkan, berdasarkan Undang Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, DPRD merupakan unsur penyelenggara pemerintahan daerah yang sejajar dengan kepala daerah.

Setiap anggota DPRD, kata dia, pencalonannya melalui Partai Politik (Parpol). Meski demikian, para legislator harus mengutamakan kepentingan publik di atas kepentingan pribadi, kelompok dan Parpol.

Anggota DPRD Lebong masa jabatan 2024 – 2029 beberapa saat setelah dilantik

 

“Sebesar apapun kepentingan Partai Politik, tempatkanlah kepentingan publik di atas kepentingan pribadi maupun golongan,” sampai Bupati Kopli.

Kemudian, Bupati Kopli juga menyebut, sebagai mitra strategis pemerintah, DPRD Lebong diharapkan bisa menjalankan tiga fungsinya dengan baik. Yakni, fungsi pembentukan Peraturan Daerah (Perda) atau fungsi legislasi, fungsi penyusunan anggaran dan fungsi pengawasan.

“Untuk itu, saudara sebagai perpanjangan tangan masyarakat diharapkan dapat menjalankan ketiga fungsi tersebut dengan baik demi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.(wez/adv)

Baja Juga

News Feed

Kopli – Roiyana Paslon Pertama Daftar Pilkada Lebong, Teriakan ‘Lanjutkan’ Bergemuruh

Jumat, 30 Agu 2024 09:27 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Lebong Kopli Ansori SSos – Roiyana SSy resmi...

Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024-2029 Dilantik, Didominasi Wajah Baru

Senin, 26 Agu 2024 08:44 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 25 orang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 14...

DPS Pilkada Lebong Ditetapkan Sebanyak 82.134 Jiwa, Cek Nama Anda

Sabtu, 24 Agu 2024 09:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada Pemilihan Kepala Daerah...

KPU Lebong Segera Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wabup, Catat Jadwalnya

Sabtu, 24 Agu 2024 09:19 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong segera membuka pendaftaran pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati...

Pemkab Lebong Resmi Buka Seleksi CPNS, Ada 600 Formasi, Termasuk SMA-SMK

Senin, 19 Agu 2024 06:48 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong resmi membuka seleksi pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran (TA)...

Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan, Ini Prioritas Bupati Kopli Dukung Indonesia Emas

Sabtu, 17 Agu 2024 06:28 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melaksanakan upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka memperingati HUT ke-79...

Gerindra Merapat, Dukungan kepada Kopli Ansori Tak Terbendung

Senin, 12 Agu 2024 05:29 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dukungan demi dukungan kepada Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk kembali bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...

Eks Kades dan Bendahara Korupsi DD Rp 840 Juta, Duitnya Dipakai Foya-foya

Sabtu, 10 Agu 2024 06:45 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ulah mantan Kepala Desa (Kades) Pungguk Pedaro Kecamatan Bingin Kuning berinisial ST (54) dan mantan Kaur Keuangan...

Membanggakan, Kedua Kalinya Bupati Kopli Terima Penghargaan UHC dari Wapres

Kamis, 8 Agu 2024 10:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong Rachman SKM MSi menerima...

Giliran Perindo Labuhkan Dukungan, Akankah Kopli Ansori Vs Kotak Kosong ?

Rabu, 7 Agu 2024 08:00 WIB

fokusbengkulu,lebong – Peta kekuatan politik di Kabupaten Lebong menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada 27 November 2024 mendatang...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus