fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk stakeholder di Kabupaten Lebong untuk memaksimalkan peran sesuai dengan kapasitas dan kapabilitas masing-masing dalam menghadapi dan mengatasi permasalahan sosial. Menurutnya, permasalahan sosial yang kompleks merupakan tanggung jawab bersama.
“Selain OPD-OPD atau pun instansi pemerintahan, masyarakat juga harus berperan aktif. Intinya harus bersinergi, jalin komunikasi dan koordinasi dalam menghadapi setiap permasalahan sosial yang muncul,” tutur bupati saat memberikan sambutan dan arahan dalam acara Dialog Kesejahteraan Sosial yang digelar Dinas Sosial Kabupaten Lebong di Kantor Dinsos di Tubei, Kamis (11/5/2023).
Bupati mengatakan, permasalahan sosial yang kerap terjadi di tengah masyarakat bermacam-macam jenisnya. Mulai dari kemiskinan, pengangguran, anak putus sekolah, hingga kenakalan remaja. Guna mengatasi semua permasalahan tersebut, Dinas Sosial harus melibatkan OPD lain seperti Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, BPBD dan elemen masyarakat.
“Yang terpenting, Dinas Sosial harus responsif dan cepat tanggap. Jangan sampai masalah yang muncul menjadi berlarut-larut dan masyarakat menjerit,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, bupati juga meminta peran aktif para orang tua dalam mengawasi anak-anak. Karena, jika orang tua lepas kontrol maka akan berpotensi menimbulkan permasalahan sosial anak.
“Mereka bisa salah pergaulan sehingga melakukan hal-hal negatif yang dapat merusak masa depan. Untuk itu orang tua harus berperan aktif,” kata Bupati.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lebong Drs Achmad Ghozali mengatakan, dialog kesejahteraan sosial yang digelar bertujuan untuk memperkuat sinergitas serta mendorong peran masing-masing stakeholder dalam menyikapi permasalahan-permasalahan sosial yang ada di Kabupaten Lebong.
“Melalui kegiatan ini, kita harapkan juga adanya sinkronisasi program yang ada di masing-masing OPD dalam mengatasi permasalahan sosial. Ke depan, kita harapkan langkah bersama untuk mewujudkan kesejahteraan sosial di Kabupaten Lebong, bisa berjalan dengan baik,” kata Ghozali.
Terpantau, dialog kesejahteraan sosial yang dilaksanakan itu ikut dihadiri Wabup Drs Fahrurrozi MPd, Sekretaris Daerah H Mustarani Abidin SH MSi dan seluruh kepala OPD di lingkup Pemkab Lebong. Kemudian, ikut hadir unsur TNI, Polri, Kejaksaan, BUMN dan BUMD.(red)