Foto : Dok PWI Provinsi Bengkulu
fokusbengkulu,kotabengkulu – Meski peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun ini berlangsung di tengah Pandemi Covid-19. Tidak menyurutkan semangat para jurnalis yang tergabung dalam PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Provinsi Bengkulu untuk mengisinya dengan kegiatan-kegiatan positif dan bermanfaat bagi kemajuan dunia jurnalistik di Bumi Rafflesia.
Tentu, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes). Seperti, gotong royong membersihkan serta mengecat Tugu Pers di bundaran Tapak Paderi Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu yang dilaksanakan pada Minggu (7/2/2021) pagi.
Ketua PWI Provinsi Bengkulu Zacky Antony SH MH tampak terjun langsung dalam kegiatan itu. Tak ketinggalan segenap pengurus PWI lainnya.
Usai mempercantik tugu yang menjadi simbol kebebasan pers tersebut, dilanjutkan dengan pembacaan pernyataan sikap PWI Provinsi Bengkulu menyambut HPN tahun 2021.
“Mudah-mudahan ke depan, tugu pers yang diresmikan oleh Presiden SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) saat Bengkulu menjadi tuan rumah HPN tahun 2014 lalu ini, bisa terus kita jaga dan kita rawat,” sampai Zacky.
Berikut lima poin pernyataan sikap PWI Provinsi Bengkulu :
- Semua rekan-rekan wartawan untuk sama-sama menjaga kehormatan dan martabat profesi wartawan dengan menjunjung tinggi profesionalitas.
- Menyerukan kepada semua wartawan untuk mematuhi Undang Undang Pers dan perpegang teguh kepada kode etik jurnalistik di dalam menjalankan tugas-tugas kewartawanan.
- Menolak penyebaran informasi hoax yang bisa merusak tatanan sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara, serta bisa menimbulkan perpecahan di tengah-tengah masyarakat.
- Menyerukan kepada rekan-rekan wartawan agar tetap menerapkan protokol kesehatan di dalam peliputan serta mengutamakan keselamatan diri dalam mendapatkan materi berita.
- Mendukung berbagai upaya percepatan penanganan pandemi Covid-19 agar cepat berakhir sehingga kehidupan di semua sektor bisa berjalan kembali seperti semula. (red)